Akhirnya film yang ditunggu-tunggu tayang juga di layar bioskop, film itu tak lain adalah film Greenland yang disutradarai oleh Ric Roman Waug.
Ric Roman Waug merupakan sutradara yang telah menghasilkan film-film seperti Felon (2008), Snitch (2013) dan film Angel Has Fallen (2019). Menariknya ia memiliki riwayat dalam industri perfilman tidak hanya sebagai sutradara, namun juga meliputi penulis, produser, aktir dan juga sebagai stuntman. Dapat dibayangkan pengalamannya dan jam terbangnya ini , membuatnya memiliki sudut pandang yang luas pada film-film yang digarapnya.
Film-filmnya juga dikenal akan banyaknya aksi yang dilakukan sepanjang alur film, dimana situasi dan kondisi menjadi titk balik suatu kejadian. Pengambilan adegan dengan teknik wide angle shot sering dijumpai dalam setiap adegan filmnya sebelum terjadi aksi.
Film Greenland sendiri berkisah tentang John Garrity (Gerard Butler), seorang arsitek berdarah Skotlandia yang tinggal di Atlanta, Georgia bersama istrinya yang terasing, Allison (Morena Baccarin), dan putra mereka yang menderita diabetes, Nathan. Ia kembali ke rumah dari pekerjaan untuk berdamai dengan keluarganya setelah berkonflik dengan istrinya. Keluarga Garrity bersiap untuk mengadakan pesta ulangtahun Nathan dengan tetangga mereka sambil menyaksikan kabar tentang momen lewatnya komet antarbintang, bernama Clarke. Dalam film ini , Gerard Butler tampil mencuri simpati para penontonnya dengan chemistry yang terbangun rapih bersama aktris Morena Baccarin.
Saat berbelanja persiapan pesta, John dan Nathan melihat armada jet pengangkut kargo militer terbang dalam formasi yang membuat mereka bingung. Saat di dalam toko, John menerima panggilan telepon otomatis yang aneh dari Departemen Keamanan Dalam Negeri, yang memberitahukan bahwa ia dan keluarganya telah dipilih sebelumnya untuk penampungan darurat di Greenland.
Film Greenland memang memberikan alur cerita yang ringan dan mudah diterima oleh penontonnya karena alur ceritanya terasa relate dengan kehidupan sehari-hari orang kebanyakan yaitu mengetengahkan drama keluarga namun untuk memberikan sentuhan thriller , maka alur cerita sederhana ini kemudian dibalut dengan perjuangan untuk bertahan hidup dari bencana alam. Harapan penonton akan munculnya banyak adegan aksi , diberikan pula oleh Ric Roman Waug dengan spontan , tak terlihat direncanakan terlebih dahulu. Ini memberikan elemen kejutan bagi penontonnya.
Film Greenland termasuk film yang cocok untuk ditonton dalam bioskop dengan layar besar dan sound system yang mumpuni , sehingga dapat memberikan pengalaman menonton yang lebih nyaman dalam menyaksikan elemen-elemen CGI dari bemcana alam yang menghancurkan planet bumi.
Dalam acara special screening yang diadakan di cinema 21 , banyak penonton yang memberikan tanggapan positif akan film ini .
Berikut adalah sneak peaknya
View this post on Instagram
Greenland karya terbaru dari Ric Roman Waug, memang cocok ditonton pada layar lebar dengan sound system mumpuni telah hadir di Indonesia dan akan mulai tayang pada tanggal 10 Maret 2021