Stars by the Pound / 100 kilos d’étoiles adalah film yang diputar pada Festival Film 100 persen manusia tahun 2020 yang berlangsung kali ini dengan tema “courage” atau keberanian.
Dalam film yang berdurasi sepanjang 1 jam 25 menit ini, penonton dibawa ke dunia remaja, saat semua mimpi masih nyata dan kenyataan hidup masih beberapa langkah di depan dunia mimpi. Namun ini tidak berlaku bagi Lois (Laure Duchene) , yang mau tak mau sedari awal dihadapkan pada kenyataan pahit mengenai kondisi tubuhnya. Faktanya adalah semua orang disekelilingnya, melihat bahwa tingkat kesuburan tubuhnya saat ini yang cenderung dikategorikan sebagai obesitas, tidak akan mendukung impiannya ingin menjadi astronot, yang mungkin baru dapat tercapai beberapa belas tahun lagi kedepannya, dari usianya sekarang.
Namun semua sedari dini seolah menyatakan, dirinya tak sanggup, tak mungkin.
Hanyut pada pemikiran ini, Lois mulai tidak mau makan dan tetap bersikeras tidak akan pernah mau mematikan impiannya.
Walaupun Ibunya menyampaikan semasa mudanya telah berupaya melakukan semua tindakan medis untuk menghilangkan obesitasnya, namun tidak berhasil karena ini semua adalah masalah metabolisme dan hormonal. Kedua faktor inilah yang diwariskan oleh Ibu Lois kepada Lois, sehingga dalam beberapa hal Ibu Lois merasa sangat bersalah kepada Lois dan mulai merasa kehilangan pegangan, terlebih saat Lois mulai pingsan secara permanen akibat ulahnya yang tidak mau makan dan akhirnya terpaksa dirawat di rumah sakit khusus.
Lois, hancur dalam lingkungan yang seolah memberinya label, masih merasa yakin bahwa mimpinya akan menjadi kenyataan.
Di saat inilah, semasa perawatan di rumah sakit, Lois bertemu dengan teman-teman seusianya Amélie, Stannah, and Justine, yang juga memiliki permasalahan tersendiri dan membutuhkan perhatian khusus hingga dirawat bersamanya. Terbawa akan mimpi yang dibawa oleh Lois , akhirnya Amélie, Stannah, and Justine pun akhirnya bersama-sama sepakat untuk mensukseskan mimpi Lois, dimulai dari tahap awal yaitu mengikuti sebuah acara bergengsi mengenai dunia luar angkasa, dengan membawa karya ilmiah Lois yang akan merubah pandangan baru di dunia antariksa.
Film ini cocok ditonton untuk para remaja, yang masih bimbang akan jati dirinya. Saat melihat sosok Lois yang yakin dan tak mau mematikan impiannya, walaupun lingkungannya menyatakan hal lain. Seolah memberikan angin segar bagi para remaja ataupun orang yang sedang merasa ragu dan bimbang akan jati dirinya. Diharapkan tentunya, setelah menonton film ini, keberanian yang ditunjukkan oleh Lois, dapat pula memberikan kekuatan bagi penontonnya untuk membereskan, menyelesaikan persoalan dalam hidupnya, tanpa perlu merasa rendah hati ataupun kecil hati akan pandangan yang diberikan oleh lingkungan terdekatnya.
Film Stars by the Pound / 100 kilos d’étoiles , masih dapat ditonton melalui festival scope dalam rangkaian acara Festival Film 100 persen manusia, yang berlangsung hingga tanggal 10 Desember 2020