Melakukan aktivitas rutin setiap hari dari rumah akibat pandemi mungkin membuat kita bosan, sehingga membutuhkan hiburan yang bisa dilakukan tanpa harus keluar rumah.
Menonton tayangan lokal favorit kita di Netflix bisa jadi salah satu opsi terbaik. Bagi penggemar film Indonesia, Netflix menyediakan lebih dari 100 judul film lokal berbagai genre, mulai dari
drama, komedi, hingga film dokumenter karya sineas lokal ternama.
Untuk menambah kenyamanan dalam menikmati semua pilihan hiburan berkualitas, Netflix memberikan kebebasan bagi anggota untuk dapat menontonnya di berbagai perangkat,
termasuk telepon genggam dan tablet tanpa jeda iklan. Berikut lima tips untuk mengoptimalkan pengalaman menonton dan rekomendasi film-film Indonesia terbaik di Netflix, untuk menemani kamu saat istirahat atau ‘me time’ menggunakan telepon genggam kamu.
1. Menonton Film Indonesia Lebih Efisien dengan Paket Ponsel dan Fitur Download
Di Indonesia, banyak anggota Netflix yang melakukan streaming menggunakan telepon genggam. Sehingga Netflix terus memperbaiki cara bagaimana konten tersebut bisa dinikmati dengan kualitas terbaik tapi dengan penggunaan bandwidth yang lebih rendah memanfaatkan video encoding dan adaptive streaming. Pada perangkat seluler, video encoding Netflix yang efisien memungkinkan anggota untuk dapat streaming hingga 6,5 jam konten per 1 GB data atau setara dengan menonton tiga judul film Indonesia, tetapi itu tergantung kembali pada data, jenis
telepon genggam, konten apa yang kamu tonton, dan lainnya.
Teknologi adaptive streaming Netflix juga secara dinamis menyesuaikan kualitas video dan suara berdasarkan bandwidth yang tersedia – naik saat datanya lebih kuat, atau turun saat
lebih lemah. Jadi kamu tidak akan mengalami buffering. Hal itu juga membuat penggunaan data menjadi efisien.
Fitur ‘Download’ untuk menonton film secara offline
Bagi pengguna telepon genggam atau tablet, kamu bisa menikmati film Indonesia di Netflix dengan berlangganan Paket Ponsel dengan biaya yang terjangkau yakni Rp.54.000 per bulan. Kamu sudah bisa menonton banyak film bagus secara offline tanpa jeda iklan menggunakan fitur ‘Download’. Caranya mudah, gunakan sambungan Wi-Fi, pilih film Indonesia yang ingin kamu unduh pada telepon genggam atau perangkat tablet kamu, lalu klik kotak ‘Download’ dan seketika film favoritmu akan diunduh. Kamu juga bisa mengatur kualitas video download berkualitas Standar atau Tinggi di menu ‘Pengaturan Aplikasi’. Menonton film jadi lebih nyaman dan bebas kendala.
2. Kamu Tidak Akan Melewatkan Tayangan Favorit dengan Fitur Segera Hadir dan Ingatkan Saya
Meskipun di rumah saja, waktumu pasti dipenuhi dengan berbagai kesibukan. Jika kamu tidak ingin ketinggalan rilis film Indonesia terbaru di Netflix, pada telepon genggam, kamu bisa menggunakan tab ‘Segera Hadir’ yang berguna untuk mengetahui tayangan apa saja yang akan tayang. Kamu juga bisa memilih fitur ‘Ingatkan Saya’ yang berbentuk ikon lonceng untuk mendapatkan notifikasi jika film yang kamu tunggu-tunggu sudah tayang di Netflix!
Netflix juga terus bekerja sama dengan para pembuat film lokal untuk menghadirkan lebih banyak cerita berkualitas dari Indonesia. Kamu bisa menikmati film Indonesia original terbaru seperti “Bucin” dan “Guru-Guru Gokil” yang seru dan menyegarkan.
Fitur ‘Segera Hadir’ dan “Ingatkan Saya’
3. Gunakan Profil Anak, Agar Tidak Khawatir Saat Anak-Anak Menonton di Telepon Genggam Kamu
Tak perlu khawatir anak-anak akan mengakses konten-konten yang tidak sesuai kelompok usia mereka di telepon genggam kamu, karena Netflix telah menyediakan ‘Profil Anak’ yang dibuat khusus untuk mereka.
Masukkan 4 digit PIN untuk mengunci profil, sehingga anak-anak tidak akan pernah dapat mengakses profilmu dari perangkat mana pun. Untuk membuat PIN, pilih ‘Akun’ > ‘Profil dan Kontrol Orang Tua’ > ‘Profil’ > pilih ‘Ubah’ di ‘Kunci Profil’.
Kamu juga bisa ajak anak-anak untuk mengenal serunya masa kecil kamu dengan menonton film nostalgia keluarga “Petualangan Sherina” atau cerita seru “Koki-Koki Cilik 2” yang akan hadir di Netflix.
4. Bagikan Film Favoritmu di Media Sosial
Ingin berbagi inspirasi setelah menonton film “Kartini” atau “Ave Maryam” yang mengangkat cerita-cerita luar biasa kepada teman-teman kamu melalui aplikasi Netflix di telepon genggam? Caranya mudah, buka film Indonesia yang kamu suka, kemudian pilih ‘Bagikan’ lalu kamu bisa posting di Instagram Story, Twitter, atau kirim rekomendasi ke teman-temanmu lewat WhatsApp atau SMS.
Fitur ‘Bagikan’
5. Lewatkan atau Ulang Adegan Film
Jika kamu ingin mengulang atau melewatkan adegan ketika menonton film Indonesia favorit, kamu bisa menggunakan fitur ‘Backward’ dan ‘Forward’ yang akan mengulang atau mempercepat tayangan 10 detik.
Fitur ‘Backward’ dan ‘Forward’
Ingin mendapatkan pengalaman menonton yang lebih nyata? Tonton film favorit dengan sistem audio 5.1 dan Dolby Atmos melalui headphone berkualitas untuk mendapatkan pengalaman menonton yang lebih imersif dan tentunya, anggota keluarga di rumah tidak terganggu dengan suara film yang kamu tonton.
Muchas gracias. ?Como puedo iniciar sesion?